Senin, 03 Agustus 2015

Ahok: Harusnya ERP Mulai Berlaku 2016

agen bola Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) berharap Eletronic Rapid Pricing (ERP) bisa mulai diterapkan tahun 2016 mendatang. Saat ini penerapannya masih terkendala beberapa permasalahan teknis.

"Harusnya bisa (tahun 2016). Kita lagi suruh beresin, ada beberapa permasalahan, ada laporan yang aneh-aneh. Ada yang mengatakan mereka mulai mencoret, mengarahkan spesifikasi bukan seperti Singapura, padahal arahan saya sangat jelas," ujar Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Selasa (4/8/2015).

Ahok menjelaskan, instruksinya jelas yaitu ikut teknologi yang diterapkan Singapura. Jika tidak, maka dapat dicurigai ada permainan.

"Saya tidak tahu teknologi mana yang lebih benar mana yang lebih baik. Tapi bagi saya sederhana, Singapura pakai teknologi terakhir apa, atau teknologi yang lagi dipakai, Singapura sedang mengarah ke teknologi apa," tutur Ahok.

"Singapura ini kecil, dia nggak punya salah sebagai negara kecil. Semua invest dia hitung yang terbaik, terefisien, terefektif di dunia. Kalau mengarahkan bukan mencontek Singapura, wah ini bahaya berarti ada permainan," imbuhnya.

ERP pertama kali diuji coba di Jl HR Rasuna Said, September 2014 lalu. Lokasi uji coba lain yaitu di koridor Sudirman hingga Thamrin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar